Fasilitas taman kota Bekasi semakin ditingkatkan. Seiring dengan itu jumlah pengunjung semakin meningkat, karena kenyamanan yang dihasilkan. |
Taman Kota Bekasi, sebuah taman yang diresmikan pada tanggal 1 Desember 2012 oleh Walikota Bekasi Rahmat Effendi telah menjadi ikon baru paru-paru kota Bekasi. Taman ini terletak di Alun-alun Kota Bekasi yang berada di Jalan Pramuka, lebih tepatnya berada di pusat kota Bekasi. Luasnya sekitar 1 hektar dengan posisi memanjang.
Taman ini menjadi salah satu tempat penting di kota Bekasi untuk bersantai, berkumpul, maupun melepas penat sejenak di keramaian kota Bekasi. Taman kota Bekasi ini adalah salah satu bentuk pengembangan lingkungan hidup.
dok: www.bekasiurbancity.com |
Selain itu juga terdapat burung-burung dengan jenis merpati dan perkutut yang terbang bebas kesana kemari menambah keasrian taman. Gemercik air juga bisa langsung Anda dengar dari kolam-kolam kecil yang sudah tertata rapi.
Untuk Anda yang suka bercengkrama atau sekedar mengobrol, bisa menikmatinya dengan duduk di kursi taman yang hampir di setiap sudut taman disediakan untuk pengunjung. Namun jika sendiri dan masih ingin terhubung dengan gadget di sini juga sudah disediakan fasilitas WIFI gratis.
Sementara keluarga yang membawa anak tidak usah khawatir tidak betah berada di sini. Terdapat fasilitas wahana bermain anak seperti perosotan, ayunan dan area taman bermain kecil untuk anak Anda.
Menikmati semua fasilitas dan kenyamanan taman ini Anda tidak perlu khawatir, karena semuanya diberikan secara gratis, tanpa harus dipungut biaya apapun. Namun hal terpenting adalah Anda harus tetap menjaga kebersihan dan kelestarian pepohonan dan lingkungan yang ada karena sudah tersedia tempat-tempat sampah di setiap sudut taman.
0 Response to "Santai di Tengah Kota Bekasi"
Post a Comment